Aisyah, Siti (2022) PERLINDUNGAN HUKUM TERHADAP KONSUMEN MUSLIM ATAS PEMALSUAN SERTIFIKASI DAN LABELISASI PRODUK HALAL PERSPEKTIF PASAL 8 AYAT 1 HURUF H UNDANG-UNDANG NOMOR 8 TAHUN 1999 TENTANG PERLINDUNGAN KONSUMEN. Other thesis, UNIVERSITAS NURUL JADID.
|
Text
01_COVER_DAN_AWALAN.pdf Download (1MB) |
|
|
Text
02_BAB_I.pdf Restricted to Registered users only Download (1MB) |
|
|
Text
03_BAB_II.pdf Restricted to Registered users only Download (1MB) |
|
|
Text
04_BAB_III.pdf Restricted to Registered users only Download (704kB) |
|
|
Text
05_BAB_IV.pdf Restricted to Registered users only Download (1MB) |
|
|
Text
06_BAB V.pdf Restricted to Registered users only Download (12kB) |
|
|
Text
07_DAFTAR_PUSTAKA.pdf Download (652kB) |
Abstract
Siti Aisyah. 2022. Perlindungan Hukum Terhadap Konsumen Muslim atas Pemalsuan Sertifikasi dan Labelisasi Produk Halal Perspektif Pasal 8 Ayat 1 Huruf H Undang-Undang Nomor 8 Tahun 1999 Tentang Perlindungan Konsumen. Skripsi Jurusan Hukum, Fakultas Sosial dan Humaniora, Universitas Nurul Jadid Paiton Probolinggo, Pembimbing: (I) Ismail Marzuki, M.H (II) Muhammad Islahuddin, M.H.
Kata kunci: Pelindungan Hukum, Konsumen, Pemalsuan
Jaminan kehalalan suatu produk harus mendapatkan perhatian yang cukup besar dari pemerintah sebagai bentuk perlindungan dan kepastian hukum terhadap konsumen. Salah satunya dengan adanya ketentuan mengenai diwajibkannya sertifikasi dan labelisasi halal dalam suatu produk. Tujuan dari diciptakannya peraturan tersebut adalah untuk melindung konsumen dari kecurangan pelaku usaha yang acap kali terjadi, misalnya pemalsuan terhadap setifikasi dan labelisasi halal. Tipe penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah yuridis normatif, yaitu suatu penelitian yang dilakukan denagan menggunakan studi kepustakaan atas peraturan perundang-undangan. Pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini adalah pendekatan perundang-undangan dan pendekatan konsep.
Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa sertifikasi dan labelisasi halal menjadi penting karena bentuk pelindungan hukum dan jaminan hak bagi konsumenserta diharap dapat menciptakan norma hukum serta mengembangkan sikap usaha yang bertanggung jawab dan sebagai bentuk peningkatan harkat dan martabat konsumen.. Pemerintah pun telah memberikan perhatian yang besar terhadap perlindungan kosumen atas pemalsuan sertifikasi dan labelisasi halal. Berupa bentuk kepastian hukum dalam peratuan yang memuat kentutuan tentang hal tersebut. Diantaranya Undang-Undang Nomor 7 Tahun 1996 Tentang Pangan, Undang-Undang Nomor 8 Tahun 1999 Tentang Perlindungan Konsumen, Undang-Undang Nomor 33 Tahun 2014 Tentang Jaminan Produk Halal, Peraturan Pemerintah Republik Indonesia Nomor 39 Tahun 2021 Tentang Peiyelenggaraan Bidang Jaminan Produk Halal. Selain itu, bentuk perlindungan terhadap konsumen jugan ditunjukkan dengan dilaksakannya pengawasan yang ketat terhadap jaminan produk halal.
| Item Type: | Thesis (Other) |
|---|---|
| Subjects: | K Law > K Law (General) |
| Divisions: | Fakultas Sosial dan Humaniora > S1 Hukum |
| Depositing User: | Users 16 not found. |
| Date Deposited: | 12 Jan 2026 04:07 |
| Last Modified: | 12 Jan 2026 04:07 |
| URI: | https://repository.unuja.ac.id/id/eprint/1024 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |
