MONICA, SANDRA YAYANG (2023) PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN SCRAMBLE UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR SISWA DI SMP AL KHAIRIYAH. Other thesis, UNIVERSITAS NURUL JADID.
|
Text
01. cover-seb. abstrak.pdf Download (321kB) |
|
|
Text
02. abstrak.pdf Download (347kB) |
|
|
Text
03. kata pengantar- daftar isi.pdf Download (730kB) |
|
|
Text
04. bab 1.pdf Restricted to Registered users only Download (1MB) |
|
|
Text
05. bab 2.pdf Restricted to Registered users only Download (1MB) |
|
|
Text
06. bab 3.pdf Restricted to Registered users only Download (637kB) |
|
|
Text
07. bab 4.pdf Restricted to Registered users only Download (3MB) |
|
|
Text
08. bab 5.pdf Restricted to Registered users only Download (248kB) |
|
|
Text
09. daftar pustaka.pdf Download (252kB) |
|
|
Text
10. lampiran.pdf Download (4MB) |
Abstract
Monica, Sandra Yayang. 2023. Penerapan Model Pembelajaran
Scramble untuk Meningkatkan Hasil Belajar Siswa di SMP
Al Khairiyah. Skripsi, Prodi Pendidikan Matematika,
Fakultas Sosial dan Humaniora, Universitas Nurul Jadid
Paiton Probolinggo. Pembimbing: Moh Syadidul Itqan, M.Pd.
Kata kunci: Model Pembelajaran, Scramble, Hasil Belajar Siswa
Penelitian Tindakan Kelas ini didasarkan pada permasalahan siswa mengenai
model pembelajaran di SMP Al Khairiyah masih kurang menarik sehingga hasil
belajar siswa masih banyak yang belum tuntas. Penelitian ini bertujuan untuk
mendeskripsikan penerapan model pembelajaran scramble untuk meningkatkan
hasil belajar siswa di SMP Al Khairiyah pada materi statistika. Jenis penelitian ini
adalah Penelitian Tindakan Kelas (Class Action Research) yang dilakukan pada
mata pelajaran matematika, dimana siswa kelas VIII SMP Al Khairiyah sebagai
subjek penelitian. Sumber data yang diperoleh dalam penelitian ini yaitu
wawancara, observasi, dan tes. Penelitian ini dilakukan pada dua siklus.
Berdasarkan hasil belajar siswa mengalami peningkatan dalam penerapan model
pembelajaran scramble dari siklus I ke siklus II meningkat 18,2%. Dimana pada
siklus I persentase ketuntasan 63,6% dan meningkat pada siklus II yaitu 81,8%.
Hasil belajar siswa pada pelaksanaan siklus I yaitu pretest memiliki nilai tertinggi
80 dan nilai terendah 45. Pada pelaksanaan posttest siklus I memiliki nilai
tertinggi 90 dan nilai terendah 60. Sedangkan pelaksanaan siklus II, hasil posttest
memiliki nilai tertinggi 100 dan nilai terendah 50. Berdasarkan hasil tes ini, dapat
diketahui bahwa siklus I nilai ketuntasan pelaksanaan pretest yaitu 3 siswa atau
27,3% dan posttest yaitu 63,6%. Sedangkan pada siklus II, hasil ketuntasan
posttest yaitu 81,8%. Hal ini siklus II memenuhi standar peneliti dan observer
yaitu ketuntasan di atas 75%.
| Item Type: | Thesis (Other) |
|---|---|
| Subjects: | Q Science > QA Mathematics |
| Divisions: | Fakultas Sosial dan Humaniora > S1 Pendidikan Matematika |
| Depositing User: | Users 16 not found. |
| Date Deposited: | 08 Jan 2026 05:43 |
| Last Modified: | 08 Jan 2026 05:44 |
| URI: | https://repository.unuja.ac.id/id/eprint/965 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |
